Inilah Cara Tepat Untuk Mengobati Luka Bakar atau Kena Minyak Panas, Bukan Pakai Pasta Gigi

 








Beritaoke.online-



Pernah kah kamu mengalami luka bakar atau kena minyak panas?

Mungkin sebahagian orang sudah pernah merasakannya.

Biasanya, luka bakar atau kulit yang kena minyak panas ini akan melepuh.

Tak sedikit orang, ketika mengalami luka bakar membaluri lukanya dengan pasta gigi atau tepung.

Ternyata, cara ini sangat salah dan tidak dianjurkan.

Menurut dr Kevin Mak, lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Maranatha, Bandung, cara yang tepat untuk pertolongan pertama dalam menangani luka bakar adalah dengan mengaliri luka di bawah air.

Kenapa demikian? 

Ini dilakukan untuk menghentikan panas yang sudah menembus kulit.

Sehingga, jika kita mengalami luka bakar atau kena minyak panas, jangan buru-buru mengoleskan pasta gigi ataupun tepung.

Hal ini justru akan membuat kulit menjadi iritaso.

"Bahan-bahan seperti tepung (atau pasta gigi) akan menyebabkan iritasi dan menimbulkan gelembung," kata dr Kevin Mak, dalam video di akun Instagramnya, dilihat pada Sabtu (28/10/2023).

dr Kevin mengatakan, setelah mengaliri luka bakar di bawah air, langkah selanjutnya yang perlu dilakukan adalah dengan mengoleskannya menggunakan salep khusus.

"Tujuannya untuk menjaga kelembaban kulit sampai ke lapisan bawah kulit," kata dr Kevin.

Ia menjelaskan, salep yang cocok untuk luka bakar berupa panthenol, gliserin atau patroleum jelly.

Salep ini diyakini dapat mengunci kelembapan kulit yang baru saja hilang setelah terkena minyak panas atau luka bakar.

Kemudian, tutup lukanya dengan plester. Lebih baik plesternya yang tahan air agar lukanya tidak mudah basah," kata dr Kevin.

Dengan cara ini, luka bakar yang ada di kulit bisa lekas sembuh tanpa mengalami iritasi yang berlebihan akibat salah dalam melakukan pertolongan awal.


Sumber:Tribun

Lebih baru Lebih lama

Tag Terpopuler

نموذج الاتصال