Jayapura, Berita Oke.Online -
Beredar luas di media sosial sejumlah video yang memperlihatkan KM Labobar yang tengah terbakar.
Sejumlah video tersebut ramai diunggah di facebook pada, Jumat (3/11/2023) malam.
Namun, tampak dalam sejumlah video yang beredar ini, kejadian terbakarnya KM Labobar terjadi sekira pukul 14.30 WITA.
Insiden terbakarnya KM Labobar diketahui terjadi saat kapal tersebut berlabuh di Pelabuhan Pantoloan Palu, Sulawesi Tengah.
Dari informasi PT Pelni, KM Labobar bersandar di Pelabuhan Pantoloan Palu pada pukul 13.00 WITA, selanjutnya akan kembali berlayar pada pukul 18.00 WITA, dengan tujuan Bitung, Ternate, Sorong, Manokwari, Nabire, Serui, dan tujuan terakhir adalah Kota Jayapura, Provinsi Papua.
Diantara sejumlah video yang telah beredar, terbakarnya KM Labobar diduga karena puntung rokok yang dibuang oleh penumpang dan jatuh mengenai Styrofoam Box hingga ke Sekoci.
Nampak dalam sejumlah video itu, kepanikan pun terjadi hingga membuat para penumpang lari berhamburan ingin menyelamatkan diri.
Belum diketahui adanya korban jiwa dan jumlah kerugian akibat dari insiden ini, namun sejumlah video KM Labobar ini viral dan telah beredar luas di jagat media sosial.
Sumber:Tribun