Jepara, Penamedan.info
Jalan poros Bawu - Ngasem kecamatan Bate Alit kabupaten Jepara kembali rusak parah setelah selesai di aspal ulang beberapa bulan sebelum lebaran tetapi kondisi nya saat ini kembali rusak parah.
Saat awak media menemui salah satu warga desa bawu, berinisial (BW) menyampaikan bahwa jalan tersebut termasuk jalan poros, perbaikan nya dari Dinas PUPR tetapi kondisi nya sudah rusak lagi seperti dulu.
Padahal sepanjang jalan ada saluran air yang cukup memadai tetapi belum lama di perbaiki aspal sudah mengelupas lagi ujarnya.
(AG) Yang juga warga desa bawu menyampaikan bahwa pengerjaan jalan tersebut di kerjakan oleh 3 pemborong yang berbeda-beda dan hasilnya seperti yang di lihat sekarang ada yg masih bagus tetapi banyak yang rusak parah padahal jeda waktu pengerjaan nya tidak terlalu jauh imbuhnya.
Saat awak media mengkonfirmasi melalui whatsaap terkait jalan poros yang rusak kepada kabid Bina marga,Agus menyampaikan bahwa perbaikan jalan poros bukan wewenang dari bina marga tetapi menjadi wewenang dari kabid cipta karya.
Kabid cipta karya,Hanif saat di konfirmasi via whatsaap hingga berita ini di turunkan belum memberikan tanggapan terkait kerusakan jalan poros bawu-ngasem.
Sumber: gun jpr